Berita

Menag Yaqut Cholil Qoumas Apresiasi Prestasi Siswa, Guru, dan Tenaga Pendidik Tingkat Nasional Internasional

Yogyakarta (Kankemenag) – Dalam rangka kunjungan kerja di Daerah Istimewa Yogyakarta, Rabu (29/9) Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengapresiasi prestasi siswa, guru, dan tenaga pendidikan yang telah mengukir prestasi tingkat nasional dan internasional, dihadiri secara luring Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama DI. Yogyakarta Dr. H. Masmin Afif, M.Ag beserta jajaran Kepala Bidang, Pembimas, Kepala Dinas Pendidikan Yogyakarta, Kepala Kantor Kemenag Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA., berlangsung di MAN 1 Yogyakarta, serta diikuti secara daring keluarga besar ASN Kementerian Agama DI. Yogyakarta.

Dalam kesempatan ini Gusmen merasa bersyukur dan turut berbangga atas prestasi yang telah ditorehkan para siswa madrasah, guru, kepala madrasah, pengawas dan tenaga pendidikan Daerah Istimewa Yogyakarta hingga tingkat internasional. “Kalau selama ini madrasah masih dipandang sebelah mata oleh para orang tua ketika memilih sekolah anaknya, masih menomorduakan pilihan setelah sekolah favorit, hari ini terjawab sudah, madrasah sudah membuktikan dengan berbagai prestasi tidak disanksikan lagi, saya berharap ke depan madrasah akan menjadi destinasi pendidikan yang utama. Semoga dengan pemberian penghargaan ini akan memotivasi madrasah untuk terus berprestasi, dari Yogyakarta untuk Indonesia,” tutur Gus Yaqut.

Kepala Kanwil Kemenag DIY Dr. H. Masmin Afif, M.Ag melaporkan penghargaan oleh Menag diberikan kepada 30 orang peraih prestasi nasional internasional di Daerah Istimewa Yogyakarta, terdiri dari; Pengawas 2 orang, kepala madrasah 4 orang, guru 5 orang, siswa 17 orang, serta tenaga pendidik 1 orang.

Menag berkenan menyampaikan penghargaan kepada perwakilan pengawas berprestasi nasional Drs. Faizuz Sabani, MA Kantor kemenag Gunungidul, Drs. Wiranto Prasetyahadi, M.Pd. Kepala MAN 1 Yogyakarta Kepala Madrasah Berprestasi Nasional. Drs. Ahmad Arif Ma’ruf, MA, M.Si Guru MAN 2 Sleman Riset Guru Internasional, Rita Susanti, A.Md. Tendik MAN 3 Sleman Pustakawan Berprestasi Nasional, serta Karang Jimbaran Setyatrisila Siswa MAN 1 Yogyakarta Internasional Conference of Young Social Sciencetist. (Jojo)