Berita

Milad IGRA ke-22 di Gelar di Kemenag Kota Yogyakarta

Dalam rangka memperingati Milad IGRA ke 22 pada hari Senin, 28 Oktober 2024 bekerjasama dengan PMI Kota Yogyakarta menggelar Gerakan Donor Darah IGRA (GIRDAA) di Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta. Kegiatan donor darah diikuti oleh masyarakat umum dan pegawai Kementerian Agama Kota Yogyakarta. Kegiatan ini mendapat respon yang luar biasa dari masyarakat, dengan total 30 kantong darah yang berhasil dikumpulkan.

Acara ini sejalan dengan Gerakan Nasional Donor Darah IGRA (GIRDAA) tahun 2024 “Setetes Darahmu membawa sejuta Harapan”

Acara di buka oleh bapak Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta bapak H. Nadhif, S.Ag., M.S.I yang dalam hal ini di wakili oleh bapak H. Mustafid, S.Ag. M.Hum. Dalam sambutannya beliu memberikan selamat kepada IGRA Kota Yogyakarta atas Milad IGRA yang ke 22, dengan acara GIRDAA, IGRA memberikan kontribusi kepada negeri. Program GIRDAA ini merupakan program Nasional dari Pimpinan Pusat IGRA yang dilaksanakan ditingkat Kabupaten/Kota dan Propinsi di seluruh Indonesia pada bulan Oktober. Ketua Panitia Hj. Salsiyah, S.Pd.I dan Ketua IGRA Kota Yogyakarta Sri Mulyani, S.Pd.I memberikan sambutan dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat dan pegawai Kemenag Kota Yogyakarta yang telah berkenan mendonorkan darahnya untuk sesama. dr Desti selaku ketua pelaksana dari PMI Kota Yogyakarta menyampaikan apresiasi kepada IGRA Kota Yogyakarta yang telah mengadakan acara donor darah. Acara GIRDAA ditutup dengan doa yang disampaikan oleh bapak H. Ahmadi Sholihin, M.Pd.I pengawas PAI Kemenag Kota Yogyakarta.[zultamam]