MIN 1 Yogyakarta Gelar Workshop Pembuatan Media Pembelajaran dengan Canva dan CapCut
Yogyakarta (MIN 1 Yogyakarta) – MIN 1 Yogyakarta mengadakan kegiatan peningkatan kompetensi bagi para guru dan tenaga kependidikan dalam bentuk workshop pembuatan media pembelajaran menggunakan aplikasi Canva dan CapCut. Acara ini berlangsung pada Jumat, 18 Oktober 2024, pukul 13.00 hingga selesai, bertempat di Gedung SBSN MIN 1 Yogyakarta, ruang kelas 3 BC.
Workshop ini menghadirkan narasumber Ustadz Muhammad Farhan Asrori, guru tahfidz di MIN 1 Yogyakarta, yang juga dikenal sebagai pengguna aktif aplikasi Canva untuk keperluan pembelajaran dan promosi. Ustadz Farhan dengan antusias membagikan ilmunya kepada peserta mengenai cara memanfaatkan Canva untuk membuat materi pembelajaran yang lebih menarik dan interaktif, serta menggunakan CapCut sebagai alat pengeditan video guna memperkaya konten media ajar.
Kegiatan berjalan dengan lancar dan penuh antusiasme dari peserta. Mereka merasa senang dan mendapatkan banyak pengetahuan baru yang dapat diterapkan dalam proses belajar mengajar di sekolah. Workshop ini diharapkan dapat meningkatkan kreativitas guru dalam menyajikan materi pembelajaran yang lebih efektif dan menarik. (gyt)