Berita

MINSATA Launching Buku ”Tracing Makna Corona”

Yogyakarta (MIN 1 Yk) Beranjak dari pemikiran bahwa peristiwa pandemi corona yang melanda dunia termasuk melingkupi Kota Yogyakarta dan juga berdampak pada pembelajaran di MIN 1 Yogyakarta menyimpan beribu makna dan hikmah bagi kita semua.

Pandemi yang mengakibatkan pembelajaran dan pekerjaan di madrasah terpaksa dilaksanakan secara daring (dalam jaringan), jarak jauh dan meninggalkan bangku kosong di ruang-ruang kelas MINSATA, memaksa semua untuk “Stay At Home”, meninggalkan kisah sedih Ramadhan di rumah saja, bahkan mengakibatkan semua agenda ujian akhir dan pengumuman kelulusan harus dilaksanakan dengan cara yang 

berbeda, meninggalkan catatan sejarah yang luar biasa dan sungguh merupakan pengalaman yang sayang sekali bila tidak didokumentasikan menjadi sebuah buku.

MIN 1 Yogyakarta mengadakan Launching buku “Tracing Makna Corona”

Rabu (22/7/20) pukul 11.00 di Kantor Kementrian Agama Kota Yogyakarta ruang Aula I. Lt. 2 Kemenag Kota Yogyakarta. Hadir Ka Kankemenag Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA dan Ka Subbag Tata usaha Dra. Hj. Noor Imanah, M.S.I serta seluruh Guru dan Karyawan MIN 1 Yogyakarta yang berjumlah 30 orang.

Kepala Kantor Kementrian Agama Kota Yogyakarta, Drs. H. Nur Abadi, MA mengatakan “Upaya kreatif MIN 1 Yogyakarta untuk bisa berkolaborasi menyusun Antologi, sangat bagus dan perlu diapresiasi semoga diikuti dengan pelayanan kreatif dan pembelajaran inovatif lainnya.” pungkasnya.  (Nur)

 

 

 

Kontributor : MIN1Yk.

Editor : Nurul.