Berita

P3H Ngampilan Layanan Stand BPJPH di Si Bakul Halal Fest JEC

Yogyakarta(KUA Ngampilan) Pendamping Proses Produk Halal(P3H) yang sekaligus penyuluh honor di KUA Kemantren Ngampilan layani stand BPJPH di acara SiBakul Halal Fest 2024. Berlangsung pada 24 hingga 27 Oktober 2024 di JEC Yogyakarta yang di selenggarakan oleh Dinas Koperasi dan UKM DIY

Acara ini merupakan inisiatif penting untuk memajukan dan memperkenalkan produk-produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Halal yang ada di Daerah Istimewa Yogyakarta.

SiBakul Halal Fest 2024 dirancang sebagai platform bagi para pelaku UMKM untuk menampilkan produk-produk berkualitas.
Acara diikuti oleh 350 peserta pameran yang terdiri dari UMKM bersertifikat halal, Asosiasi UMKM DIY, Lembaga Pendamping Halal, Lembaga Sertifikasi Halal, Lembaga Konsultan Halal, dan stakeholder terkait kehalalan produk.
SiBakul Halal Fest 2024, merupakan sebuah perayaan produk halal dan kontribusi UMKM dalam perekonomian daerah.

Baca Juga: Peredaran Miras Marak, Ormas Islam Datangi Kantor Gubernur DIY, Minta Peredaran Miras Diatur Sesuai Regulasi

“Pelaku UMKM di DIY diharapkan untuk tumbuh dan berkembang melalui produk-produk halal yang berkualitas,” kata Wisnu.

Sibakul Halal Festival adalah rangkaian kegiatan yang berupa pameran, promosi, penjualan, edukasi hingga hiburan yang terkait dengan produk halal di Indonesia.

Advertisement
Obat Jepang untuk meningkatkan pertumbuhan tinggi badan. +15 cm dalam 3 bulan
Advertisement
Teror Santet di Desa Tersembunyi: Warga Ketakutan, Kehidupan Berubah Drastis
Advertisement
Turis Peselancar Wanita Tewas Tertusuk Moncong Ikan Todak di Perairan Mentawai
Advertisement
Awet Muda 15 Tahun jika Oleskan Ini sebelum Tidur dalam Seminggu
Pameran ini adalah salah satu upaya nyata Pemprov DIY melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah DIY untuk mempromosikan dan menyatukan ekosistem halal yang ada di DIY kepada masyarakat luas.

Acara diikuti 350 peserta pameran yang terdiri dari UMKM bersertifikat halal, Asosiasi UMKM DIY, Lembaga Pendamping Halal, Lembaga Sertifikasi Halal, Lembaga Konsultan Halal, dan stakeholder terkait kehalalan produk.

Baca Juga: Prediksi Leicester City vs Nottingham Forest Liga Inggris Sabtu 26 Oktober Kick Off 02.00, Head to head dan Susunan Pemain

Melalui kegiatan ini, panitia berharap para pelaku UKM DIY yang belum bersertifikat halal dapat terinspirasi dan termotivasi untuk segera mendapatkan sertifikasi halal.
Selain itu, Sibakul Halal Festival diharapkan akan menjadi ajang edukasi bagi masyarakat, khususnya mengenai pentingnya produk halal dalam kehidupan sehari-hari dengan mengapresiasi perkembangan produk halal yang ada di pameran. Sibakul Halal Festival ini mempunyai tujuan antara lain wadah selling, branding, dan promosi yang efektif bagi produk-produk halal, serta jasa pendukungnya.
Pengunjung dapat bertanya dan mendaftarkan sertifikasi halal selama acara Sibakul Halal Festival berlangsung.(Tatik)