Berita

Para Rohaniwan Kemenag Yogya Diterjunkan Pada Giat Penandatanganan Pakta Integritas RS Mata Dr YAP

Yogyakarta ( Bimas Islam) : Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta menerjunkan Rohaniwan ( Islam) Imam Muhtarom, S. S., (Katholik) Roland Modestus Jemuru,S.S.,(Kristen) Tri Didik Wibowo Adi, S. PAK,.M.Th. pada kegiatan Pengambilan Sumpah dan Penandatanganan Pakta Integritas Karyawan Rumah Sakit Mata “Dr. YAP” Yogyakarta dan Klinik Utama Mata “Dr. YAP” Magelang pada Rabu, 14 Agustus 2024 di Aula Gedung Operasi Lantai 2 Rumah Sakit Mata “Dr. YAP” Yogyakarta Jalan Cik Di Tiro No. 5 Yogyakarta.

Direktur Utama Rumah Sakit Mata”Dr. YAP” Yogyakarta dr. Alida Lienawati, M. Kes., FISQua. memberikan sambutan dan arahan sebelum dilaksanakan Penandatanganan Pakta Integritas Karyawan RS Mata “Dr. YAP” yaitu:
1. Bersedia menjaga nama baik Rumah Sakit dan Rahasia Jabatan baik jajaran Direksi maupun Karyawan.
2. Bekerja secara profesional dan pelayanan prima pada masyarakat.
3. Siap melayani masyarakat sepenuh hati serta menjunjung tinggi integritas dan kejujuran.

Selanjutnya Imam Muhtarom didaulat untuk memandu membacakan do’a agar Seluruh Direksi dan Karyawan Rumah Sakit Mata ” Dr. YAP” sehat selalu dan memberikan pelayanan prima. Terangnya( Imam).