Pelatihan Rukti Jenazah Masjid Nurul Huda Klitren
Yogyakarta, (KUA Gondokusuman dan UPZ) pada hari Sabtu, 24 Februari 2024, laksanakan pelatihan perawatan jenazah bagi kaum roisah. Pelatihan ini diadakan di Masjid Nurul Huda Klitren, Gondokusuman dengan dihadiri sebanyak dua puluh lima kaum roisah dari lima kelurahan (Baciro, Klitren, Kotabaru, Demangan, dan Terban).
Kaum Roisah tampak sangat antusias belajar dan memanfaatkan kesempatan tersebut. Pelatihan perawatan jenazah sangat penting dilaksanakan untuk melatih skill dan kesiapan mereka dalam melaksanakan tugas di lapangang ketika ada masyarakat yang membutuhkan bantuan mereka. Kusmanto, S.Ag (PAIF Gondokusuman) yang mewakili kepala KUA dan pengurus FKPAI dalam sambutannya menyampaikan semoga dengan adanya pelatihan ini, kaum Roisah mampu menjalankan tugas di masyarakat dengan ikhlas dan penuh tanggung jawab.
Pelatihan ini diinisiasi oleh pengurus FKPAI Gondokusuman sebagai langkah awal mengaktifkan kepengurusan Kaum Roisah di wilayah Gondokusuman.
Acara tersebut juga dijadikan kesempatan membentuk struktur kepengurusan. Harapannya setelah terbentuknya struktur kepengurusan, kaum roisah Gondokusuman semakin solid. (jmlh)