Pembinaan Kepribadian Guru MAN Kota Yogyakarta dengan Instrumen Muhasaba Islamic Personality Development (IPD)
Yogyakarta. 14 Agustus 2024. Terselenggara kegiatan Pembinaan Kepribadian Guru MAN dengan Instrumen Muhasaba Islamic Personality Development (IPD) bertempat di Aula 1 Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta di Hadiri langsung Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta Hj. Elfa Tsuroyya, S.Ag., M.Pd.I., M.Pd. dan Siti Afifah Adawiyah, S.Pd.I., M.Pd. Sekretaris Program Setudi Agama Islam UII dan Hadir sebagai narasumber Dosen Lukman, S.Ag., M.Pd.,
Kegiatan yang mengusung tema “Muhasaba Islamic Personality Development (IPD)” ini merupakan hasil kerja sama antara Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta dengan Seksi Pendidikan Madrasah (DIKMAD) Kemenag Kota Yogyakarta.
Dalam sambutannya, Siti Afifah Adawiyah, S.Pd.I., M.Pd, Menyampaikan apresiasi atas kolaborasi yang terjalin antara Kantor Kemenag Kota Yogyakarta dan FIAI UII.” Saya berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut dan membawa manfaat yang lebih besar di masa depan”, terangnya
Kasi Dikmad Elfa Tsuroyya, S.Ag., M.Pd.I., M.Pd. dalam arahannya saat membuka acara, mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta dan berterima kasih atas kehadirannya, dan ucapan terimakasih kepada FIAI UII mengadakan kegiatan ini sebagai bentuk simbiosis mutualisme dalam mengembangkan pendidikan.
Lukman, S.Ag., M.Pd., dari FIAI UII yang memberikan materi tentang pengembangan kepribadian Islami. “Dengan muhasaba (instropeksi diri) maka kita akan mengetahui kekurangan yang dimiliki, sehingga menjadi cara terbaik kita untuk mengembangkan kepribadian diri kita menjadi lebih baik lagi,” jelasnya.
Di akhir pemaparan, Lukman menyampaikan pendekatan dalam sistem IPD dilakukan melalui beberapa hal diantaranya Tawakal Tauhidiyah, berilmu Amaliyah, beramal Ilmiah, serta Tafakkur Ihsaniyah,” pungkasnya.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas para guru dalam mendidik dan membimbing siswa dengan pemahaman dan sikap Islami yang lebih baik. Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta peningkatan kualitas pendidikan.[zultamam]