Pembinaan Netralitas ASN Tahun 2019 di Kementerian Agama Kota Yogyakarta
Salah satu prinsip dasar dalam penyelenggaraan manajemen ASN adalah “Netralitas” yang artinya setiap pegawai ASN harus tidak berpihak dari segala bentuk pengaruh manapun dan tidak memihak kepada kepentingan siapapun. Seperti diketahui bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan profesi bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja(PPPK) yang bekerja pada Instansi Pemerintah. Kegiatan pembinaan Netralitas bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) berlangsung di Aula 1 Kemenag Kota Yogyakarta pada Rabu, (27/02/19) yang melibatkan 60 peserta terdiri dari JFT (Jabatan Fungsional Tertentu) dan Jabatan Fungsional Umum (JFU) dari ASN dilingkungan Kemenag Kota Yogyakarta baik dibawah atap maupun dari perwakilan KUA se-Kota Yogyakarta sebanyak 53 peserta sisanya panitia pelaksana terdiri 7 orang.
Diawali dengan semua peserta menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dilanjutkan dengan Pengucapan 5 Nilai Budaya Kerja Kementerian Agama (Integritas, Profesionilitas, Inovasi, Tanggung Jawab, Keteladanan) yang di ikuti semua peserta. Sambutan dan pengarahan dari Ka Kankemenag Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA yang didampingi Kasubbag TU Kemenag Kota Yogyakarta H. Mukotip, S.Ag.,M.Pd.I diantaranya mengataka“ bahwa Pegawai ASN harus bebas dari pengaruh dan intervensi semua golongan dan partai politik hal ini yang tertuang dalam Pasal 9 ayat (2) Undang-Undang Nomor : 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara. Dengan mengikuti pembinaan Netralitas ASN semoga bisa memahami dan mampu meningkatkan prilaku kerja positif ASN yang dapat meningkatkan kualitas kinerja ASN di Kemenag Kota Yogyakarta”.
Ketua Penyelenggara Kasubbag TU KemenagKota Yogya H. Mukotip, S.Ag.,M.Pd.I menyampaikan maksud dan tujuan diadakannya pembinaan Netralitas ASN adalah untuk menngkatkan pemahaman Pegawai terhadap netralitas ASN serta tersosialisainya Netralitas ASN. Menghadirkan Narasumber dari Kasi Fasilitasi Pengembangan Kepegawaian Kanreg I BKD Kota Yogyakarta Bambanga Trianggono, SH, dengan tema “Netralitas ASN sebagai Abdi Masyarakat dan Abdi Negara” yang dilanjutkan dengan tanya jawab dengan dipandu moderator Ahmad Nasruddin, S.IP hingga selesai.(hms. Nrl)