PEMBUKAAN RAKER KEMENAG KOTA YOGYAKARTA 21 Maret 2018, di Hotel Griya Persada, Kaliurang, Sleman
Rapat kerja Kementerian Agama Kota Yogyakarta pada Tahun 2018 diselenggarakan selama 2 hari (Rabu-Kamis, 21-22/3/2018), bertempat di Hotel Griya Persada, Kaliurang, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.Pada rapat kerja tahun ini Kemenag Kota Yogyakarta menghadirkan tema “Memperteguh terwujudnya E-Goverment melalui Inovasi dan Digitalisasi Pelayanan”, dimana rapat kerja kali ini dikemas dengan konsep tematik, yang diikuti sebanyak 56 orang ASN Kemenag Kota Yogyakarta, terdiri dari unsur Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, Kepala KUA se-Kota Yogyakarta, Kepala Madrasah Negeri, Pokjaluh, Pengawas, Bendahara Pengeluaran, PPK, ULP, Perencana, PPHP, BMN, Kepegawaian, PPABP.
Sebelum acara pembukaan raker terlebih dahulu semua peserta mengikuti acara “Capasity Building” yang diselenggarakan dengan ngobrol santai mengambil judul “Tentang Pelayanan Publik Zaman Now” oleh Motivator dari Amikom Yogyakrta Drs. H. D. Iriyanto, MM,CPC.
Pada acara pembukaan rapat kerja Kemenag Kota Yogyakarta, Rabu, (21/3/18), di buka oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta Drs. H. Lutfi Hamid, M.Ag dalam sambutannya
mengatakan bahwa “ Bekerja memberikan pelayanan kepada publik jangan hanya berbasis hirarkhi, karena hirarkhi itu dapat membelenggu kreatifitas dan inovasi, melainkan bekerja harus berbasis relasi, bekerja dengan mengedepankan empati. Hirarkhi itu memang penting, tetapi yang penting tidak semata-mata hirarkhinya, melainkan pada persoalan kemanusiaan. Di sinilah relasi menjadi penting, kita bangun kebersamaan dengan mind set keterbukaan. Kita bisa bangun relasi dan kebersamaan dalam melaksanakan program-program strategis, kita bisa bekerja dengan siapapun, karena pada dasarnya kita tidak bisa berbuat banyak ketika hanya terbelenggu oleh tugas pokok dan fungsi”.
Ka Kankemenag Kota Yogyakarta, Drs. H. Sigit Warsita, MA mengharapkan semua peserta raker dapat aktif memberikan sumbangan untuk meningkatkan pelayanan dan mengembangkan program-program unggulan layanan terhadap masyarakat. Sekarang ini, semua jajaran di Kementerian Agama dituntut untuk memenuhi harapan masyarakat dan harapan atasan atau institusi kita. Karena itu, Kepala Kemenag Kota Yogyakarta mengajak semua pejabat struktural maupun fungsional, khususnya semua peserta raker untuk bersama-sama berkomitmen memberikan layanan terbaik bagi masyarakat. (hms.Nrl)