Berita

Penyuluh Agama Islam Hadiri Kegiatan Penanggulangan Stunting di Kemantren Tegalrejo

Yogyakarta (15/4/2025) — Penyuluh Agama Islam Kecamatan Tegalrejo, Endah Sri Umaryani, S.Ag., menghadiri kegiatan penanggulangan stunting yang diselenggarakan pada Selasa (15/4) di Kantor Kemantren Tegalrejo.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya lintas sektor dalam rangka percepatan penurunan angka stunting di wilayah Tegalrejo, dengan melibatkan berbagai unsur seperti petugas kesehatan, kader PKK, tokoh masyarakat, serta penyuluh agama.

Dalam kegiatan tersebut, Endah Sri Umaryani turut mendukung pentingnya edukasi berbasis nilai-nilai keagamaan dalam membangun kesadaran masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang, pola asuh anak, dan peran keluarga dalam pencegahan stunting.

“Agama mengajarkan kita untuk menjaga amanah, termasuk menjaga tumbuh kembang anak-anak sebagai generasi penerus. Edukasi ini harus dimulai dari keluarga,” ungkapnya.

Melalui keterlibatan aktif penyuluh agama, diharapkan pesan-pesan kesehatan dan keagamaan dapat berjalan beriringan dalam membangun keluarga yang sehat, sejahtera, dan berdaya.[sams]

Leave a Reply