Penyuluh Agama KUA Mergangsan Beri Taushiyah Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW FORKOMPIMKA Mergangsan
Yogyakarta (KUA Mergangsan) – Penyuluh Agama KUA Mergangsan Sutarjo, S. Ag., M.S.I. sampaikan taushiyah pada Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW FORKOMPIMKA Mergangsan dan Penyerahan Bantuan Kepada Anak Yatim, Jumat (22/10) bertempat di RT HP RW 17 Brontokusuman.
Ustadz Sutarjo dalam tausiyahnya menyampaikan pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dimana bertujuan menghormati kelahiran junjungan Nabi Muhammad SAW dan untuk meneladani perilaku, sifat dan akhlak beliau dalam kehidupan sehari-hari.
Mantri Pamong Praja Mergangsan Pargiat, S. I. P. menegaskan pada acara Maulid Nabi Muhammad SAW dengan Meneladani Sifat dan Akhlak Nabi Muhammad SAW salah satunya berbagi kepada Anak Yatim yang orangtuanya meninggal karena COVID-19.
Selanjutnya Forkompimka mengadakan berbagi bersama anak yatim 25 anak di Wilayah Mergangsan. (IM)