Berita

Penyuluh Agama Mergangsan ajak Raih Ketaqwaan pada Safari Tarawih Putaran Kedua

Yogyakarta (KUA Mergangsan), Senin, 25/03/2024 Merupakan Safari Tarawih putaran kedua di wilayah Mergangsan. Bertempat di Masjid An-Nuur Nyutran. Dihadiri oleh Mantri Pamong Praja (MPP) beserta jajarannya, Kapolsek, Danramil, Kepala Puskesmas, Lurah Kelurahan Wirogunan, Kepala KUA yang diwakili oleh Penyuluh Agama Mergangsan.
Sutarjo selaku Penyuluh Agama Mergangsan memberikan materi tentang Derajat yang diraih setelah melaksanakan ibadah bulan Ramadhan, yaitu derajat Taqwa yang dapat diraih oleh siapapun setelah Ramadhan ini.
Sementara itu Pargiyat selaku Mantri Pamong Praja menyampaikan pesannya terkait telah terlaksananya pesta demokrasi yang kondusif tentunya tak lepas dari kerjasama semua pihak, dan beliau mengucapkan terimakasih kepada seluruh warga yang sudah bisa menjaga ketertiban di wilayah Wirogunan dan sekitarnya. Di tempat yang sama, Danramil Mergangsan, menyampaikan pesan kepada orangtua untuk mengawasi putra putrinya ketika setelah sholat tarawih dan terkait adanya rencana Takbir Akbar di wilayah Mergangsan, maka mohon kerjasamanya dari berbagai pihak untuk menciptakan suasana yang kondusif.
Dalam sesi akhir, Lurah Kelurahan Wirogunan, Siti Mahmudah Setyaningsih menyampaikan informasi terkait rencana kegiatan Gebyar PKK pada bulan April dengan berbagai lomba, sebagai langkah awal untuk memulai kembali kegiatan gebyar PKK ini yang sempat fakum. Mohon dukungannya dari jama’ah masjid An-Nuur karena banyak potensi di wilayah Nyutran dan sekitarnya.
Safari Tarawih diakhiri dengan tanya jawab dari jamaah yang ditanggapi oleh Mantri Pamong Praja Mergangsan dan Danramil Mergangsan, ditutup dengan penyerahan bantuan dari Baznas Kota Yogyakarta. (Lia)