Berita

Penyuluh Agama Non-PNS Kotagede Ikuti Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia

Yogyakarta (KUA Kotagede) – Penyuluh Agama Islam Non PNS KUA Kotagede, Ari Sutantriyati adalah salah satu Penyuluh yang ikut aktif sebagai Penyuluh Anti Korupsi. Ia sudah bersertifikat dari LPS-KPK RI yang tergabung dalam PAK SIJI (Penyuluh Anti Korupsi Sahabat Integritas Jogja Istimewa) DIY.

Tanggal 9 Desember yang merupakan hari Anti Korupsi Sedunia (HAKORDIA), Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengadakan Temu Penyuluh Anti Korupsi dan Ahli Pembangun Integritas (TAPAKSIAPI) Tahun 2022 dengan mengambil tema “Indonesia Pulih Bersatu Berantas Korupsi”.

Ari yang merupakan perwakilan Penyuluh Anti Korupsi (PAK) DIY, bersama dua PAK yang lain mengikuti serangkaian kegiatan HAKORDIA dilaksanakan pada tanggal 7-12 Desember di Jakarta yang dibuka oleh Bapak Wakil Presiden Prof. Dr. (HC.) K. H. Ma’ruf Amin.

Kementerian Agama yang turut berpartisipasi dengan membukan stand di booth yang disediakan panitia, sangat bermanfaat memberikan edukasi tentang agama dan juga anti korupsi. KASTOLAN, S.Pd., M.Si., Inspektur pada Inspektorat Wilayah IV Inspektorat Jenderal Kementerian Agama yang juga mendampingi dibooth Kementrian Agama menyampaikan kalau peran Penyuluh Agama juga sangat diperlukan termasuk tentang penyuluhan anti korupsi.

Acara HAKORDIA yang ditutup dengan acara jalan sehat di Gelora Bung Karno, dalam sambutannya, Ketua KPK, Komjen. Pol. (Purn.) Drs. Firli Bahuri, M.Si. memberikan pesan bahwa “Hakordia 2022 merupakan momentum untuk menguatkan kembali partisipasi masyarakat dalam memberantas korupsi, sehingga Indonesia maju dan siap menghadapi tantangan global”.

Ari berharap, tema HAKORDIA 2022 “Indonesia Pulih Bersatu Berantas Korupsi” ini akan lebih membangkitkan semangat para PAK pada khususnya dan kepada semua masyarakat diseluruh Indonesia pada umumnya. (arie)