Penyuluh Agama Tegalrejo sampaikan Motivasi pada Mahasiswa PKL
Yogyakarta (KUA tegalrejo) – Mahasiswa Praktik Kerja Lapangan dari Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta mendapatkan motivasi dan inspirasi dari Penyuluh Agama Tegalrejo, KH. Edi Musoffa, S.Ag. M.H. Motivasi ini secara khusus diselenggarakan oleh KUA Tegalrejo di Aula Balai Nikah Kantor Urusan Agama (KUA) Tegalrejo pada hari Rabu, 29/05/2024.
Acara yang diikuti oleh 18 mahasiswa PKL ini dibuka oleh Kepala KUA Tegalrejo H. Supasdi, S.Ag. Dalam sambutan pembukanya Supasdi menyampaikan pentingnya kegiatan seperti ini untuk membekali mahasiswa dengan motivasi dan panduan hidup yang dapat membantu mereka dalam menempuh perjalanan akademik dan profesional. Supasdi berharap kegiatan ini dapat memberikan wawasan dan semangat baru bagi para mahasiswa dalam menjalani kehidupan dan karier mereka di masa depan.
Edi Musoffa penyuluh agama yang juga pakar motivator berbagi cerita tentang perjalanan hidupnya yang penuh tantangan dan bagaimana ia berhasil mengatasi berbagai rintangan untuk mencapai kesuksesan. Dalam sesi motivasi yang penuh inspirasi ini, Edi menekankan pentingnya memiliki visi, disiplin, dan sikap pantang menyerah. “Kunci utama untuk meraih kesuksesan adalah tidak pernah berhenti belajar dan selalu bersyukur dalam setiap keadaan. Edi mengajak para mahasiswa untuk mengenali potensi diri dan berani mengambil risiko dalam meraih impian. Jangan takut gagal, karena dari kegagalan kita bisa belajar dan menjadi lebih kuat. Yang terpenting adalah tetap berusaha dan tidak pernah menyerah.
Kegiatan maotivasi dilanjutkan dengan sesi tanya jawab di mana para mahasiswa berkesempatan untuk mengajukan pertanyaan dan berdiskusi langsung dengan Edi Musoffa. Peserta banyak yang terinspirasi dan termotivasi setelah mengikuti acara ini dan mendapatkan banyak manfaat dari kegiatan ini. (samsul/am).