Berita
Penyuluh KUA Ngampilan Giat Siraman Rohani Wabin Lapas Wirogunan

Yogyakarta(KUA Ngampilan) Penyuluh Agama Islam KUA Ngampilan Wintolo SAg,giat bimbingan dan penyuluhan Kelompok Binaan Khusus , warga binaan Lembaga Pemasyarakatan wirogunan, pada hari Selasa, tanggal 18 Februari 2025 di Lapas Wirogunan jalan Taman siswa.
Bersama Kelompok Kerja Penyuluh Kota Yogyakarta, setiap hari Senin sampai Sabtu melaksanakan bimbingan dan penyuluhan dengan metode bimbingan membaca Al Qur’an dan ceramah secara bergiliran, untuk menguatkan dan meningkatkan keimanan wabin setelah selesai masa hukuman kembali ke masyarakat menjadi warga yang baik dan taat beragama.(janti)