Berita

Penyuluh Pakualaman Ikuti Rakordasi Posyandu

Arin Marliana, S.Ag. selaku Penyuluh Agama Islam KUA Pakualaman mengikuti acara rakordasi Posyandu Pakualaman hari Jumat, 17 Mei 2024. Acara yang berlangsung di pendopo Kemantren Pakualaman ini dihadiri oleh Mantri Pamong Praja Pakualaman, Kepala Jawatan Sosial, PLKB serta
seluruh kader Posyandu Pakualaman.
Saptohadi, S.I.P. selaku Mantri Pamong Praja Kemantren Pakualaman dalam sambutannya menyatakan Posyandu harus dikelola dengan baik agar memberikan manfaat seluas-luasnya kepada masyarakat.
Sistem data dan admintrasi harus tertib dan lengkap agar informasi tentang tumbuh kembang anak kepada masyarkat akurat. Imbuhnya.
Beberapa hal yang menjadi pembahasan dalam rakordasi tersebut adalah peningkatan penyuluhan kesehatan terutama pada usia anak dan usia remaja
Pada usia anak: pemberian makanan penyuluhan kaya protein hewani, edukasi pemantauan tanda bahaya.
Sementara pada usia remaja : pemberian edukasi aktifitas fisik, pentingnya deteksi dini (cek kesehatan), pencegahan anemia, bahaya rokok dan NAPZA, edukasi risiko penyakit Obesitas, Hipertensi, Diabetes, dan TBC.
Penyuluhan dan pendampingan dini pada anak dan remaja maka akan tercipta generasi berkualitas di masa datang[margi]