Berita

Pertemuan Rutin DWP Kankemenag Kota Yogyakarta “Parenting” : Memahami Disiplin Positif

Yogyakarta (Humas) Telah dilaksanakan kegiatan Pertemuan rutin Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kankemenag Kota Yogyakarta pada hari Selasa, 27/02/2024 bertempat di aula MTsN 1 Yogyakarta diikuti oleh anggota DWP dari unit dan satker 14 KUA Kemantren, Madrasah dan unit bawah atap.

Hadir pada kegiatan tersebut Ketua DWP Kankemenag Kota Yogyakarta Hj. Ultafiyah Nadhif,SE didampingi Ketua DWP Unit MTsN 1 Yogyakarta Fatimah Musa Surahman. Hadir pula pengurus DWP Kankemenag Kota Yogyakarta Evi Mustafid, Titik Saeful, Andri Tahrir, Elfa Tsuroyya, dan anggota pengurus lainnya . Kegiatan diisi materi parenting dengan narasumber Yus Mashfiyah, S.Ag., M.Pd., Anggota KPID DIY n Ketua LKP3A PW Fatayat DIY , dengan tema “Memahami Displin Positif”. Elfa Tsuroyya juga menyampaikan rancangan program program DWP Kankemenag Kota Yogyakarta.

Ultafiyah dalam sambutannya menyampaikan Hasil raker DWP Kota Yogyakarta beberapa waktu lalu pengurus kemenag untuk seragam batik Nusantara akan diganti pada tahun 2025, sehingga tidak perlu membeli.  Persiapan ramadhan, DWP Kankemenag Kota Yogyakarta menyiapkan program bakti sosial berupa berbagi takjil dengan mengumpulkan dana dari masyarakat atau anggota dan ASN Kankemenag Kota Yogyakarta. Ultafiyah menuturkan bahwa  ibu darma wanita  keaktifan bentuk dukungan pada suami,pada organisasi kemenag kota Yogyakarta. Mohon dukungan dari seluruh unsur. DWP kankemenag Kota Yogyakarta Sudah ada usaha kecil, sabun cuci piringagar seluruh anggota mendukung usaha tersebut. [Ara]