Petugas KUA Gondokusuman ikuti Pelatihan Profesional Bagi Front Office(FO) KUA se DIY
Yogyakarta ( KUA Gondokusuman) : Kepala KUA Gondokusuman H Noerohini, S. Ag., M. H menugaskan Pengadministrasi Umum Imam Muhtarom mengikuti Pelatihan Profesional Bagi Front Office(FO) Kantor Urusan Agama ( KUA) Se- Daerah Istimewa Yogyadi Hotelkarta oleh Bidang Urusan Agama Islam Kanwil Kemenag DIY. pada senin, 28/11/2022 bertempat New Saphir Yogyakarta.
” Revitalisasi KUA ini termasuk program unggulan Gus Menteri Agama “, tandas Kepala Bagian TU Kemenag DIY H. Muntolin, S. Ag., M. S. I saat membuka kegiatan. Menurutnya revitalisasi dapat dimulai dari layanan apik, ramah dan komunikatif yang ditunjukkan petugas FO KUA setiap tamu yang berkunjung.
Apalagi KUA itu sebenarnya merupakan bank data dimulai dari jumlah: perkawinan, masjid, musholla, zakat, wakaf, jumlah pegawai, penghulu, penyuluh, majlis taklim dan lain sebagainya. tandas Muntolib.
Sebelumnya, Kabid Urais H Jauhar Mustofa, S. Ag., M. S. I. melaporkan bahwa hingga kini ada 21 KUA Se- DIY yang dijadikan “Pilot Proyek Program Revitalisasi KUA”. Kami cukup tekejut saat rilis yang dilakukan sebuah Lembaga Independen pada tahun ini, yang merupakan dari 106 KUA, revitalisasi tahun 2021 DIY tidak ada yang masuk 10 besar ungkap Jauhar. Maka pihaknya akan terus meningkatkan dalam pendampingan kepada FO KUA untuk mengubah wajah KUA. Kalau dulu hanya mengurusi perkawinan, saat ini kami mendorong 10 program ” Revitalisasi KUA “. Kesepuluh layanan KUA yakni Pelaksanaan, Pelayanan, Pengawasan, Pencatatan dan Pelaporan Nikah dan Rujuk, Penyusunan Statistik Layanan dan Bimbingan masyarakat.
Pelatihan bagi Front Office ( FO) KUA kali ini disampaikan oleh Microphonia Training Service dan Tata Cara Pengelolaan Administrasi Perkantoran. ( Imam).