Sarasehan KUA dengan Polsek Tegalrejo
Yogyakarta (KUA Tegalrejo) – Kantor Urusan Agama dan Polsek Tegalrejo mengadakan sarasehan bersama pada Rabu, 29/05/2024 bertempat di Aula KUA. Selain diikuti oleh jajaran pegawai KUA dan Anggota Polsek sarasehan juga diikuti oleh mahasiswa Praktik Kerja Lapangan (PKL) dari Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta.
Kepala KUA Tegalrejo H. Supasdi, S.Ag. menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini untuk mempererat kerja sama serta membahas isu-isu penting terkait keamanan dan kesejahteraan masyarakat diwilayah Tegalrejo. Sinergi antara berbagai pihak dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat bisa terjalin dengan adanya pertemuan-pertemuan rutin seperti terselenggaranya sarasehan ini.
Kanit Binmas Polsek Tegalrejo Akp Sujarwo didamping Aiptu Anton dan Aiptu Beni Pambudi memberikan pemaparan tentang situasi keamanan di wilayah Tegalrejo. Ia menekankan pentingnya peran aktif masyarakat, termasuk pegawai KUA dan mahasiswa, dalam mendukung upaya kepolisian untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Mahasiswa PKL dari UIN Sunan Kalijaga yang turut hadir dalam acara ini juga mendapatkan kesempatan untuk berdiskusi dan mengajukan pertanyaan terkait berbagai isu keamanan dan sosial di masyarakat. Diskusi berlangsung interaktif dengan berbagai masukan dan saran yang konstruktif.
Selain membahas isu keamanan, saresehan ini juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan antara KUA, Posek dan Mahasiswa. Semua pihak sepakat bahwa kolaborasi yang baik akan membawa manfaat besar bagi masyarakat. Acara saresehan ditutup dengan doa bersama dan komitmen untuk terus meningkatkan kerja sama dalam berbagai kegiatan di masa mendatang. KUA Tegalrejo berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi contoh bagi wilayah lain dalam membangun kerja sama yang solid antara berbagai pihak. (samsul/am)