Seksi Dikmad Terima Kungker Balai Bahasa DIY
Yogyakarta, Senin (25 Maret 2024) Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta menerima kunjungan kerja dari Balai Bahasa Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Dalam kesempatan ini perwakilan dari Balai Bahasa Provinsi DIY adalah Joko Sugiharto, S.S dan Sumarjo, menyampaikan maksud dan tujuan dari kunjungan kerjanya yaitu untuk melaksanakan koordinasi pelaksanaan bimbingan teknis “Peningkatan Kemahiran Berbahasa bagi Tenaga Profesional dan Calon Tenaga Profesional di Kota Yogyakarta Tahun 2024” dengan sasaran guru bahasa Indonesia pada MTs Negeri dan MTs Swasta yang ada di Kota Yogyakarta.
Koordinasi ini terkait peserta yang akan diundang dan tempat kegiatan ini akan dilaksanakan. Kunjungan kerja ini ditemui langsung oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Hj. Elfa Tsuroyya, S.Ag., M.Pd.I., M.Pd.
Semoga pelaksanaan bimtek setelah lebaran nanti bisa lebih meningkatkan literasi bagi guru madrasah Tsanawiyah di Kota Yogyakarta, tutur Elfa Tsuroyya dalam mendampingi kunjungan tersebut. (Dikmad)