Berita

Semarak Lomba Ramadhan di MIN 1 Yogyakarta

Yogyakarta (MIN 1 Yogyakarta) – Dalam rangka mengisi bulan suci dan mulia yaitu bulan Ramadhan MIN 1 Yogyakarta menyelenggarakan aneka lomba yang bisa diikuti oleh Siswa. Sabtu, 7 April 2023. Adapun lomba tersebut adalah Tartil AlQuran bertempat di Masjid Bustanur Rusyd MIN 1 Yogyakarta.Kaligrafi bertempat di Serambi Masjid. Bercerita Kisah Nabi bertempat di Perpustakaan. Lomba dilaksanakan Pukul 07.30 – 11.00 WIB.

Peserta Lomba adalah Perwakilan dari kelas 1-5. Setiap Kelas bisa mengirimkan wakilnya maksimal 3 orang setiap cabang lomba. Siswa yang tidak mengikuti lomba tetap.melaksanakan pembelajaran di kelas bersama Bapak/Ibu Guru. Bertindak sebagai Juri lomba adalah Bapak/Ibu Guru yang tidak bertugas mengajar di kelas hari tersebut. Antusias Siswa sangat tinggi dalam mengikuti lomba.

Kejuaraan diambil 2 kategori. Kategori kelas bawah yaitu kelas 1-3 diambil juara 1,2 dan 3. Kategori kelas atas diabil juara 1,2 dan 3. Pemenang lomba akan diumumkan saat syawalan bersama, ketika hari pertama masuk sekolah setelah libur lebaran.

Kepala MIN 1 Yogyakarta, Zumaroh Nazulaningsih M.Si mengatakan bahwa “Aneka lomba di laksanakan untuk memberikan ruang ekspresi bagi siswa yang mempunyai bakat dan minat serta prestasi di bidangnya. Semoga Siswa MIN 1 Yogyakarta selalu bersemangat dalam mengikuti lomba sesuai bakat dan minatnya,” tuturnya. (nur)