Siapkan Sukses MTQ Kemenag Kota Yogyakarta Rapat Koordinasi Dengan Pemkot Yogyakarta
Yogyakarta (Kankemenag) – Sehubungan akan dilaksanakannya MTQ Tingkat Kota Yogyakarta, Kamis (21/10) diselenggarakan Rapat Koordinasi, bertempat di ruang rapat Bidang Kesra Setda Kota Yogyakarta yang dipimpin oleh Kasubag Kesra Pemkot Yogyakarta Hibnu Basuki.
Dalam sambutannya Hibnu Basuki menyampaikan terkait aturan pelaksanaan MTQ yang berlaku pada saat pandemi harus sesuai protokol kesehatan.
Safroni dari Seksi Bimas Islam Kantor Kemenag Kota Yogyakarta menyampaikan gambaran rencana pelaksanaan MTQ dengan dua pelaksanaan yaitu :
1. Pelaksanaan selama dua hari (Tanggal 27 dan 28 November 2021)
2. Sehari dengan dua waktu pagi dan siang.
“Yang akan terlibat dalam event MTQ tersebut baik dari peserta, dewan hakim, panitera, panitia dan pendamping berjumlah sekitar 900 orang. Oleh karena itu sknenario untuk pencegahan penuebaran Covid-19 harus diperhatikan,” kata Safroni.
Menurut Lipursari, anggaran pelaksanaan MTQ berasal dari hibah Pemkot Yogyakarta. “Semoga pelaksanaan MTQ bisa berjalan dengan tatap muka meriah dan sukses sesuai rencana,” harapnya. (Eko/jojo)