Berita

Siaran Sapa Pagi Sampaikan Ketugasan Pokjawas dan Informasi Kedinasan

Yogyakarta (Kankemenag) – Siaran Sapa Pagi (SISAPA) Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta merupakan ajang silaturrahmi, informasi dinas, sekaligus pembinaan pegawai. Melalui media zoom, Kamis (23/9) menghadirkan narasumber Ketua kelompok kerja Pengawas Pendidikan Agama Islam Kantor Kemenag Kota Yogyakarta H. Ahmadi Sholihin, S.Pd.I., M.Pd.I.
Ahmadi Sholihin dalam paparannya menyampaikan beberapa hal informasi mengenai peran serta pegawai ASN Kemenenag Kota Yogyakarta untuk bersamasa-sama dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19, menyukseskan program Kemenag, juga program kerja dan kegiatan kepengawasan.

Lebih lanjut Ahmadi menjelaskan tugas pokok kepengawasan, meliputi akademik yakni serangkaian kegiatan membantu guru mengembangkan kompentensinya mengelola proses pembelajaran untuk mencapai tujuan pembelajaran, serta manajerial yang menitikberatkan pada aspek-aspek pengelolaan dari administrasi madrasah yang berfungsi sebagai pendukung (supporting) terlaksananya pembelajaran.

Kepala Kantor Kemenag Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA tentang masa perpanjangan PPKM level 3 ,WFH 75% ,WFO 25% merupakan percepatan kegiatan anggaran DIPA . Mengingatkan tentang pengupdate di aplikasi MySAPK BKN , juga penggunaan seragam batik Kawilujengan setiap hari Rabu. Menyampaikan juga tentang revisi PP 94/2021 tentang Disiplin PNS.

Nur Abadi juga menginformasikan beberapa agenda yang akan kita laksanakan, menerima kunjungan kerja Menteri Agama pada 29 September 2021 di MAN 1 Yogyakarta dalam acara penganugerahan siswa guru pengawas berprestasi. Akan dilaksanakan kegiatan Perjanjian Kinerja (Perkin) yang akan menghasilkan SKP sesuai ketentuan terbaru. Selanjutnya madrasah yang akan segera melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka mohon memperhatikan persyaratan yang berlaku dan pengawasan secara ketat. (Ara/Jojo)