Siti Munawaroh, Guru MTsN 1 Yogyakarta,Pengembang Soal AKMI Nasional 2024
Yogyakarta (MTsN 1 Yogyakarta)- Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) adalah bentuk evaluasi yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama untuk mengukur kompetensi peserta didik madrasah dalam bidang literasi. Tahun ini pengembangan soal AKMI diselenggraakan di Jakarta oleh Direktoral Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Rerpublik Indonesia pada Selasa-Kamis (23-25/4). Siti Munawaroh, M.Pd., Guru IPA dan juga Wakil Kepala Bidang Kesiswaan MTsN 1 Yogyakarta, menjadi salah satu peserta pengembang soal AKMI bidang literasi sains.
Kepala MTsN 1 Yogyakarta, Musa Surahman, S.Ag., mendukung dan mengapresiasi atas capaian tersebut. Lebih lanjut, Musa menegaskan memang dirinya sebagai kepala madrasah mengoptimalkan kompetensi guru di MTsN 1 Yogyakarta.
“Saya memberikan rekomendasi seluas-luasnya kepada guru untuk mengembangkan kompetensi profesionalismenya,” tegas Musa saat ditemui di ruang kerjanya.
Adapun kegiatan tersebut dilaksanaka di Hotel Redtop Jakarta. Kegiata diikuti oleh 78 guru madrasah terseleksi seluruh Indonesia. Lebih lanjut Muna menjelaskan jika kegiatannya selama tiga hari merupakan tugas untuk menyusun stimulus dan soal literasi sains sekaligus melakukan validasi dan kalibrasi Bank Soal Literasi Sains AKMI.
“Saya bersyukur bisa berkolaborasi dengan guru-guru hebat madrasah se-Indonesia, semoga bermanfaat bagi saya dan madrasah,” ungkapnya.
Selain literasi sains juga dikembangkan literasi membaca, numarasi dan sosial budaya. (TPM)